
Cara Memasang Redis
Panduan instalasi Redis pada Ubuntu 20.04 LTS, termasuk langkah-langkah untuk mengunduh dan mengonfigurasi Redis di server.
Instalasi Redis
Jika sistem operasi berbeda, Anda dapat mengikuti panduan lain untuk menginstal redis di komputer atau server Anda.
sudo apt update
sudo apt install redis-server
sudo systemctl status redis
Konfigurasi Redis
Temukan baris bind 127.0.0.1 ::1
dan requirepass foobared
pastikan tidak ada komentar (hapus # jika ada), kemudian ubah foobared menjadi kata sandi yang aman.
sudo nano /etc/redis/redis.conf
Pengujian Redis
Menguji berfungsi Redis dengan menggunakan redis-cli, command-line Redis.
redis-cli
ping
auth your-password
Konfigurasi Redis Laravel
Penjelasan tentang cara mengonfigurasi Laravel untuk menggunakan Redis sebagai sistem caching, dengan pengaturan di file konfigurasi Laravel.
Installasi Library
Setelah library diinstal, inisialisasi predis
dengan konfigurasi kredensial redis yang telah disiapkan. Hal ini memungkinkan aplikasi Laravel untuk terhubung dan berinteraksi dengan layanan redis.
composer require predis/predis
Konfigurasi env
Untuk menerapkan predis sebagai client, Anda perlu mengaturnya di .env seperti ini.
REDIS_CLIENT=predis
REDIS_HOST=127.0.0.1
REDIS_PASSWORD=your-password
REDIS_PORT=6379
Implementasi Redis
Untuk menggunakan Redis pada Laravel, kita bisa menggunakan Cache facedade yang disediakan oleh Laravel.
use Illuminate\Support\Facades\Cache;
class UserController extends Controller
{
public function index()
{
try {
$users = Cache::remember('users', now()->addMinutes(150), function () {
$data = \App\Models\User::all();
return $data->toArray();
});
if (empty($users)) {
return response()->json([
'status' => false,
'message' => 'Data not found',
], 404);
}
return response()->json([
'status' => true,
'message' => 'Data found',
'data' => $users,
], 200);
} catch (\Exception $e) {
return response()->json([
'status' => false,
'message' => 'An error occurred: ' . $e->getMessage(),
], 500);
}
}
}
Fungsi ini memiliki 3 parameter:
- users adalah nama kunci untuk Redis,
- $seconds adalah berapa lama data disimpan,
- function(){} adalah fungsi yang mengembalikan data yang akan disimpan di Redis.